Menjaga Nadi Literasi di Tatanga: Perpustakaan Baligau Masjid Al-Jihad Dibina Pustakawan Ahli

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Tengah melalui Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Kegemaran Membaca (P3KM) melakukan pembinaan dan pengelolaan buku di Perpustakaan Baligau Masjid Al-Jihad Tatanga. Pembinaan ini dilakukan oleh tim yang terdiri dari pustakawan ahli madya Hj. Dahlia, S.Sos., M.A.P., pustakawan ahli pertama Olha Walelang, S.A.P., dan pustakawan ahli pertama Sulfiana Donda, S.I.Pust.
Adapun buku yang diolah oleh tim berasal dari sumbangan Perpustakaan Nasional Republik Indonesia ke perpustakaan Baligau Masjid Al-Jihad Tatanga.
Tujuan Pembinaan:
Meningkatkan pengelolaan buku di perpustakaan
Meningkatkan kualitas layanan perpustakaan
Meningkatkan minat baca masyarakat
Detail Kegiatan:
Pembinaan berlangsung selama 4 hari, mulai tanggal 23–26 September 2025
Pembinaan dilakukan oleh Bidang P3KM, yang memiliki tugas melakukan pengolahan buku mulai dari pengecekan jumlah koleksi yang diterimah,pembuatan buku induk pengatalokan,klasifikasi, pengindeksan, penomoran,pengolahan fisik, sampai pada pembuatan punggung buku, serta melaksanakan kebijakan teknis, mengkoordinasikan, dan mengawasi serta merumuskan kebijakan perpustakaan di bidang pengembangan koleksi, pengolahan, konservasi bahan perpustakaan, layanan, alih media, dan otomasi perpustakaan
Dengan adanya pembinaan ini, diharapkan Perpustakaan Baligau Masjid Al-Jihad Tatanga dapat meningkatkan kualitas layanan dan pengelolaan buku, sehingga dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat.
Sumber : PPID Pelaksana Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Tengah